Advertisement
Ujian Nasional Versi Baru untuk SMA/K dan MA Digelar November 2025

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ujian Nasional (UN) dengan nama dan mekanisme yang baru akan mulai dilaksanakan pada November 2025 mendatang khusus bagi siswa SMA, SMK, dan MA.
"Ya, untuk yang baru akan diimplementasikan ke tingkat SMA, SMK, dan MA pada November 2025," kata Kepala Badan Standar Kurikulum Asesmen Pendidikan (BSKAP), Toni Toharudin dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (20/1/2025).
Advertisement
Toni menjelaskan pelaksanaan sistem UN yang baru harus dilaksanakan di sekolah atau madrasah yang sudah terakreditasi.
Adapun bagi siswa SD dan SMP, lanjut dia, pelaksanaannya akan dilakukan mulai tahun depan. "Untuk kelas VI dan IX akan diberlakukan tahun depan," ujar Toni.
BACA JUGA: Mendikdasmen Pastikan PPDB Kali Ini Tak Ada Istilah Zonasi dan Ujian
Sebelumnya, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti memastikan istilah "ujian" dihilangkan dan akan diganti dengan mekanisme lainnya pada pendidikan dasar dan menengah di Indonesia.
"Tak bocorin sedikit saja, nanti tidak akan ada kata-kata ujian lagi. Kata-kata ujian tidak ada," katanya.
Abdul Mu'ti juga menjelaskan konsep terkait pengganti ujian ini telah selesai, dan akan diumumkan beberapa waktu mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kementerian Kelautan dan Perikanan Awasi Pembongkarang Pagar Laut di Bekasi Hari Ini
Advertisement

Liburan ke Garut, Ini Lima Tempat Wisata Alam Tersembunyi yang Layak Dinikmati
Advertisement
Berita Populer
- Revitalisasi Pasar Terban Jogja Senilai Rp55 Miliar Ditarget Selesai Tahun Ini
- Dinas Kesehatan Kulonprogo Petakan Sasaran Pemeriksaan Kesehatan Gratis
- Sultan Minta PMI Terus Beradaptasi dan Berinovasi dalam Merespon Bencana
- Jumlah Warga yang Keracunan di Tempel Sleman Terus Bertambah, Kondisi Sebagian Besar Korban Membaik
- Wujudkan Anak yang Berkarakter, Disdikpora Bantul Launching KABH
Advertisement
Advertisement