Advertisement
Ganidar Siap Dampingi Alumni Ingin Studi Lanjut

Advertisement
MAGELANG—Universitas Tidar Magelang menggelar wisuda ke-65 di Gedung dr. H. R Suparsono, Kampus Tuguran Universitas Tidar, Minggu (26/11). Pada wisuda kali ini, Untidar meluluskan 905 wisudawan. Jumlah ini merupakan jumlah wisudawan terbanyak.
Demi tertib dan lancarnya acara, Panitia memutuskan menyelenggarakan kegiatan wisuda dalam dua hari. Sesi 1 dilaksanakan Sabtu (25/11) untuk pewisudaan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dan Fakultas Ekonomi (FE) dengan total 474 wisudawan. Sedangkan Sesi 2 dilaksanakan Minggu (26/11) untuk pewisudaan Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) dengan total 431 wisudawan.
Advertisement
Pada wisuda kali ini, sebanyak 33,7% atau sejumlah 305 wisudawan lulus dengan Predikat Pujian atau Cumlaude. Dari total 905 wisudawan, 254 wisudawan merupakan wisudawan berprestasi, baik prestasi di tingkat Nasional hingga tingkat Internasional.
Rektor Universitas Tidar, Prof. Dr. Sugiyarto, M.Si. menjelaskan jumlah lulusan terus meningkat tiap tahunnya. Tidak hanya perihal kuantitas namun, harapannya kualitas dari lulusan pun meningkat.
“Total alumni saat ini berjumlah 19.972 sebagian telah menjadi pejabat di beberapa daerah dan pengusaha sukses. Bagi alumni Untidar yang ingin lanjut studi, Ganidar siap mendampingi,” ujarnya saat memberikan Sambutan pada Wisuda Untidar ke-65 sesi 2, Minggu (26/11).
Melalui komunitas awardee LPDP-Alumni Untidar yang dikelola oleh Ali Yasfi, Rektor berharap semakin banyak jumlah alumni Untidar yang bisa memperoleh beasiswa pendidikan untuk melanjutkan studi baik di dalam maupun luar negeri.
BACA JUGA: Kunjungi Malaysia, Untidar Gagas Kolaborasi Strategis
Ali Yasfi alumni dari Prodi Teknik Sipil yang telah berhasil meraih beasiswa LPDP di Monas University, Australia. Komunitas yang sedang dirintisnya ini bertujuan mendampingi alumni Untidar untuk mendapatkan beasiswa untuk studi lanjut. Komunitas ini nantinya dikelola di bawah naungan Keluarga Alumni Universitas Tidar (Ganidar).
“Informasi yang saya dapat, saat ini sudah ada 17 alumni yang mendapatkan beasiswa LPDP Tahun 2022-2023 baik di dalam dan luar negeri, semoga dengan adanya komunitas ini akan terus bertambah jumlahnya,” ujarnya.
Prof. Sugiyarto mengajak alumni tidak perlu “minder” dengan IPKnya untuk bisa mendapatkan beasiswa. Contohnya Ali Yasfi, Ketua BEM KM Tahun 2021 ini lulus dengan IPK 3.03 dan ternyata pengalaman organisasinya menjadi nilai tambah yang akhirnya bisa meloloskannya untuk mendapatkan beasiswa LPDP.
Shanisa Berliana Indah Sari, wisudawan dari prodi Hukum, Fisipol Untidar didaulat menyampaikan sambutan wisudawan terbaik pada pelaksanaan Wisuda Untidar sesi 2. Kelahiran Jakarta, 28 Januari 2001 ini memperoleh IPK 3.91 dan menjadi wisudawan dengan perolehan IPK tertinggi pada wisuda sesi kedua ini.
Ia menyampaikan pesan pelajaran yang kamu peroleh di Untidar adalah belajar cara menjawab panggilan hati itu. “Kita tidak menerima gelar hanya dengan berdiam di zona nyaman. Lihatlah ke belakang, ke perjalanan yang membawamu ke sini dan jadilah bangga karenanya.” (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Visa Diplomat dan Jurnalis Tiongkok di AS Dibatasi, Ini Sikap Kemenlu China
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Libur Lebaran Hari Kedua, Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan
- Pospam Hargodumilah Tangani Tujuh Kendaraan Bermasalah
- Viral, Sampah Berserakan di Pintu Masuk Jalan Dagen Malioboro, Begini Tanggapan UPT
- Hari Kedua Lebaran, Ribuan Penumpang Masih Berdatangan di Stasiun Daop 6 Jogja
- Polisi Ungkap Jenazah yang Ditemukan di Kali Code Pleret Merupakan Warga Wonogiri
Advertisement
Advertisement