Advertisement

Magister Akuntasi UAJY Cetak SDM yang Kuasai Digital Accounting

Media Digital
Kamis, 20 Juni 2024 - 23:07 WIB
Mediani Dyah Natalia
Magister Akuntasi UAJY Cetak SDM yang Kuasai Digital Accounting Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) telah menerima Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 164/E/O/2023 tentang Izin Pembukaan Program Studi Teknologi Pangan, Program Sarjana dan Nomor 465/E/O/2023 tentang Izin Pembukaan Program Studi Akuntansi, Program Magister. Penyerahan SK berlangsung di Ruang Diskusi Kampus II Gedung Thomas Aquinas, Jumat (23/06 - 2023). Istimewa

Advertisement

JOGJA—Teknologi digital merambah ke seluruh aspek kehidupan manusia, termasuk dalam dunia akuntansi. Sebagai upaya mencetak sumber daya manusia (SDM) yang terampil dengan teknologi akuntansi atau digital accounting, Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Atma Jaya Yogyakarta (FEB UAJY) menambah layanan bagi masyarakat dengan membuka Program Magister Akuntansi.

Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) telah menerima Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 465/E/O/2023 tentang Izin Pembukaan Program Studi Akuntansi, Program Magister. Penyerahan SK berlangsung di Ruang Diskusi Kampus II Gedung Thomas Aquinas, Jumat (23/06/2023). Surat Keputusan diberikan oleh Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D. selaku Kepala LLDIKTI Wilayah V DIY kepada Rektor UAJY, Dr. Gregorius Sri Nurhantanto, S.H., LL.M.

Advertisement

“Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada Menteri Pendidikan melalui Bapak Kepala LLDIKTI Wilayah V yang telah menerbitkan surat keputusan dan sekaligus menyerahkan pada pagi ini. Ini menunjukkan kepercayaan kepada Universitas Atma Jaya Yogyakarta,” tutur Nurhartanto pada 23 Juni 2023.

Melalui program Magister Akuntansi ini, UAJY ingin memberi kesempatan bagi masyarakat lebih luas memahami tentang digital accounting, kemudian tax-season. Pendalaman dua isu tersebut disusun secara sistematis agar dapat menjawab kebutuhan dari perubahan dunia industri 5.0 yang sudah memasuki digitalisasi dan menghasilkan magister yang dapat berkontribusi dalam pembangunan bangsa. Jika keterampilan ini tak dikuasai, dalam beberapa waktu ke depan posisi akuntan dapat digeser oleh teknologi kecerdasan buatan yang kini masif dikembangkan.

Program ini terbuka untuk semua calon mahasiswa yang telah menyelesaikan pendidikan Sarjana (S1) maupun yang setara (D4) atau calon mahasiswa yang menyelesaikan pendidikan setara luar negeri yang disetarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Bagi yang tertarik mendaftar Magister Akuntansi seleksi dilakukan dengan tes kemampuan bidang (TKB), english proficiency test (EPT) dan wawancara. Adapun seleksi dibagi dalam dua metode TKB daring gasal/genap yang dilakukan secara daring serta tes luring program magister (TLPM). Keduanya dilakukan sesuai dengann jadwal yang telah ditentukan.

UAJY juga memfasilitasi mahasiswa yang berprestasi dengan menyediakan beragam beasiswa. Sebagai contoh, PSMB yang berupa pembebasan SPP tetap dan variabel selama tiga semester, beasiswa unggulan berupa pembebasan SPP tetap selama satu semester atau BIMA diperuntukan calon mahasiswa asing dengan bantuan biaya pendidikan dari UAJY. Beasiswa ini diharapkan mampu menjadi daya dukung pendidikan tinggi untuk memfasilitasi anak-anak berprestasi dari berbagai kalangan di seluruh Indonesia. Karena untuk menuju SDM Unggul, Indonesia Maju, diperlukan Pendidikan yang merata untuk seluruh putra/I Indonesia. (***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kemenperin Terbitkan Platform JIS dan Polimer untuk Percepatan Layanan Industri

News
| Sabtu, 28 September 2024, 22:37 WIB

Advertisement

alt

Menyusuri Assos, Permata di Aegean Utara Turki

Wisata
| Sabtu, 28 September 2024, 01:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement